Saturday, November 5, 2011

It’s time to move forward!...



Bismillahir-Rahmanir-Rahim ..

Rasa syukur membuat hidup kita menjadi Indah ..
Rasa syukur membuat yang sedikit terasa Cukup ..
Rasa syukur mengubah apa yang kita miliki menjadi lebih Berharga ..
Rasa syukur mengubah masalah yang kita hadapi menjadi Hikmah yang Bernilai ..
Rasa syukur membuat hidup kita menjadi Indah ..
Rasa syukur membuat yang sedikit terasa Cukup ..

Setiap manusia pastinya memiliki masa lalu, baik yang indah dan membahagiakan maupun yang menyedihkan dan menyakitkan. Mungkin ada di antara kita yang ingin menghapus masa lalu itu, tetapi ada juga yang ingin membiarkannya hidup.. bahkan tidak sedikit yang ingin mengulang semua masa lalu itu.

Mengingat masa lalu, berharap segala sesuatu yang telah terjadi terulang kembali atau bisa diulang kembali, serta sedih atas segala malapetaka dan musibah yang telah terjadi adalah suatu kebohongan dan kegilaan. Perbuatan seperti tersebut di atas akan mematikan segala keinginan, dan menyia-nyiakan kehidupan yang akan datang.

Bagi orang-orang yang berakal, lembaran dan episode masa lalu itu telah lewat dan tidak dapat dilihat lagi. Biarlah semua yg telah terjadi itu tertutup oleh jeruji kelupaan, terikat oleh borgol yang kuat dalam penjara kesia-siaan, yang tak dapat membuatnya keluar untuk selamanya. Biarlah semua itu tetap berada di sana (penjara), sehingga tidak mendapat cahaya kebebasan.

Masa lalu, apapun bentuknya adalah masa yang telah lewat dan telah berakhir. Tidak ada kesedihan yang dapat mengembalikannya meskipun hanya sedetik saja. Tidak ada cita-cita yang dapat memperbaikinya. Tidak ada kesusahan yang dapat menyehatkannya. Tidak ada kecemasan yang dapat menghidupkannya kembali meskipun hanya sehelaan nafas.

Masa lalu itu telah tiada, telah mati. Maka dari itu, yuk kita hindari hidup dalam mimpi buruk masa lalu, kita hindari berada di bawah bayang-bayang yang telah lenyap. Selamatkan diri kita dari hantu masa lalu! Karena jika kita masih bereaksi dengan dengan masa lalu, masih gelisah ketika mengingatnya, masih terbakar oleh apinya dan dapat terlempar oleh beban beratnya, maka berarti kita dalam keadaan yang menyedihkan, menakutkan dan mengerikan.

Melihat dan membaca daftar masa lalu sama artinya dengan menghilangkan kesempatan masa yang akan datang, melemahkan semangat dan menghancurkan segala waktu yang tersedia saat ini menjadi sebuah kesia-siaan.

Jangan sampai kita menyibukkan diri kita dengan masa lalu. Cukuplah bagi kita mengambil hikmah dari setiap peristiwa yang terjadi di masa lalu, baik itu hal-hal yang indah maupun sebaliknya. Karena hidup adalah peralihan dari satu hikmah ke hikmah yang lain, karena hikmah adalah hadiah dari ALLAH bagi orang-orang yang bijak. Sungguh merugi jika kita tidak bisa mengambil hikmah dari hari-hari yang telah kita lalui dan lewati. Mari kita coba untuk mengambil hikmah dari peristiwa dan kejadian yang telah terjadi di masa lalu untuk melangkah ke depan..

It’s time to move forward!...



Salam Terkasih ...Dari Seorang Sahabat ...

No comments:

Post a Comment